12 Jan 2013

Bentuk-bentuk Kegiatan Bermain Anak (1)


Kita semua telah maklum bahwa kegiatan bermain memiliki arti penting dalam memberikan layanan pendidikan anak usia dini. Kegiatan main yang terarah akan memberikan pengaruh positif terhadap perkembangan seluruh potensi anak . Untuk itulah maka peran pendidik sangat besar dalam  memberikan kegiatan-kegiatan pembelajaran yang tepat bagi anak. Sebenarnya begitu banyak bentuk  kegiatan pembelajaran   yang dapat dikembangkan oleh pendidik  melalui kegiatan bermain.   



Melalui tulisan ini, secara berseri akan dibahas beberapa bentuk kegiatan bermain anak yang dapat dikembangkan oleh pendidik PAUD.

1
Bentuk Kegiatan
:
Berkreasi Dengan Cetakan
2.
Kelompok Usia
:
 4-5 tahun
3.
Kompetensi yang dikembangkan
:
  • Menjiplak bentuk
  • Mengkoordinasi mata dan tangan untuk melakukan gerakan yang rumit
  • Melakukan gerakan manipulatif untuk menghasilkan suatu bentuk
  • Mengekspesikan diri dengan berkarya seni menggunakan berbagai media
4.
Indikator
:
  • Anak dapat meniru contoh yang diberikan dengan baik
  • Anak dapat memanipulasi gerakan untuk mengasilkan suatu karya
  • Anak memiliki ketepatan gerakan dalam pengerjaan
  • Naturalisasi anak dapat mengembakan imajinasi melalui kegiatan mencetak dari benda-benda yang diinginkan.
5.
Persiapan
:
  • mangkuk (wadah)
  • pewarna (3 macam)
  • kentang, wortel, daun, pelepah pisang
  • pisau
  • kuas
  • kertas
6.
Kegiatan
:
  1. Guru menyiapkan alat dan bahan untuk mencetak.
  2. Guru menjelaskan fungsi dari masing-masing alat dan bahan yang di sediakan, dan guru juga menjelaskan tentang kegiatan yang akan dilakukan
  3. Guru memberi contoh terlebih dahulu proses kegiatan yang akan dilakukan anak sampai selesai
  4. Setelah itu murid di beri kesempatan untuk mencoba
  5. Pertama-tama, guru memberikan alat dan bahan yang dibutuhkan tiap murid, berupa kertas, wadah berisi pewarna, dan cetakan dari kentang yang sudah dibentuk sedemikian rupa
  6. Anak mengikuti contoh yang telah diberi sebelumnya, yaitu anak memberi warna pada dasar cetakan, bisa di oles dengan koas atau bisa juga di celupkan ke dalam pewarna
  7. Lalu anak mulai mencetak diatas kertas yang telah di sediakan guru.
  8. Saat anak selesai mencetak, hasil karya anak didiamkan beberapa agar pewarna kering terlebih dahulu, setelah pewarna benarbenar kering hasil karya anak sudah bisa di kumpulkan.
  9. Kegiatan mencetak seperti ini biasanya dilakukan secara berkelompok.
7.
Evaluasi
:
  1. Objek evaluasi: mengamati performa anak dalam bentuk akti vitas anak saat berkreasi dengan berbagai cetakan dan respon anak saat kerja sama antara anak dengan anak.
  2. Bentuk Evaluasi : Evaluasi proses dalam bentuk format catatan anekdot, catatan berjalan (running record), catatan specimen (specimen record),catatan observasi, time sampling dan lain-lain)
  3. Format evaluasi:

Misalnya dengan observasi :
No
Tanggal
Kegiatan Pembelajaran
Aspek yang Diamati
Hasil Pengamatan
1

Mencetak dengan berbagai media

Meniru contoh yang diberikan memanipulasi gerakan ketepatan gerakan naturalisasi dari hasil imajinasi anak



Sumber : Yohana Rumanda SE dkk.  (2011) Pembelajaran Anak Usia Dini Yang Menyenangkan Melalui Bermain, Direktorat P2TK PAUDNI, Kemdikbud, Jakarta

Ditulis Oleh : pkg paud jatinangor // 18.11
Kategori:

1 komentar:

  1. Bentuk-bentuk bermain sangat beragam dapat menempatkan kemampuan anak dalam peningkatan perkembangannya secara optimal...terimakasih...salam sukses.

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.
 

Lencana Facebook

Buku Tamu